EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) DALAM MENINGKATKAN MAHARAH AL-KITABAH DI MADRASAH DINIYAH MIFTAHUL FALAH 1 REMBANG-PASURUAN

Abdur Rohman, 201586020015 (2019) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) DALAM MENINGKATKAN MAHARAH AL-KITABAH DI MADRASAH DINIYAH MIFTAHUL FALAH 1 REMBANG-PASURUAN. Sarjana thesis, Universitas Yudharta.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Kata Kunci: Efektivitas, STAD, Maharah Al–Kitabah. Berdasarkan observasi awal, terlihat proses pembelajaran di Madrasah Diniyah Miftahul Falah 1 masih didominasi oleh kegiatan ceramah yang dilanjutkan dengan latihan soal-soal. Guru berusaha menjelaskan materi pelajaran secara rinci, sementara siswa sebagai pendengar dan pencatat. Siswa terlihat jenuh, pasif, kurang termotivasi dan yang paling fatal adalah tidak tercapainya Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM). Dari permasalahan diatas perlu dilakukan penelitian dengan menggunakan model pembelajaran yang dapat membuat siswa lebih berperan aktif dalam kegiatan pembelajaran seperti model pembelajaran tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD). Peneliti mengunakan Implementasi Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Division (STAD) untuk meningkatkan maharah al–kitabah di Madrasah Diniyah Miftahul Falah 1 Rembang–pasuruan. Untuk mengetahui implementasi tersebut, rumusan masalah penelitian ini adalah sebagai berikut:1. Bagaimana efektifitas model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) dalam meningkatkan maharah al–kitabah siswa kelas 4 Madrasah Diniyah Miftahul Falah 1 Rembang–Pasuruan? 2. Bagaimana prestasi belajar siswa kelas 4 Madrasah Diniyah Miftahul Falah 1 Rembang–Pasuruan sebelum dan sesudah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD)? Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Kegiatan penelitian ini dilaksanakan di Madrasah Diniyah Miftahul Falah 1 Rembang Pasuruan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas IV (empat) semester genap tahun pelajaran 2018/2019 dengan jumlah siswa sebanyak 16 siswa. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 02–23 Februari 2019. Adapun data penelitian dikumpulkan dengan tehnik observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe STAD efektif dalam meningkatkan maharah al–kitabah di Madrasah Diniyah Miftahul Falah 1 Rembang–Pasuruan. Hal ini terlihat dari jumlah siswa yang semula hanya ada 4 (25%) siswa yang mendapat skor ≥70 atau sesuai dengan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM), meningkat menjadi 16 Siswa (100%). Adapun prestasi belajar siswa kelas 4 Madrasah Diniyah Miftahul Falah 1 Rembang Pasuruan sebelum menggunakan STAD mencapai rata–rata nilai sebesar 55,94%, dan prestasi belajar siswa kelas 4 Madrasah Diniyah Miftahul Falah 1 Rembang Pasuruan sesudah menggunakan STAD mencapai rata–rata nilai sebesar 84,34%. Berdasarkan data diatas dapat disimpulkan bahwa prosentase rata–rata nilai siswa kelas 4 Madrasah Diniyah Miftahul Falah 1 Rembang Pasuruan mengalami peningkatan sebesar 28,4%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 371.36 ROH E
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorMiftachul Taubah, S. PdI., M.Pd I, ã…¤UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Sosial > Pendidikan Agama
Divisions: Fakultas Agama Islam > Pendidikan Bahasa Arab
Date Deposited: 14 Sep 2019 15:45
Last Modified: 02 Mar 2022 06:51
URI: https://repository.yudharta.ac.id/id/eprint/1353

Actions (login required)

View Item View Item