Kajian perbandingan agar-agar dan karagenan sebagai gelling agent terhadap sifat kimia, fisik dan organoleptik permen jelly ekstrak buah labu kuning

Siti Saidah, 201769050014 (2021) Kajian perbandingan agar-agar dan karagenan sebagai gelling agent terhadap sifat kimia, fisik dan organoleptik permen jelly ekstrak buah labu kuning. Sarjana thesis, Universitas Yudharta.

[img] Text (BAB I.pdf)
201769050014_BAB I.pdf

Download (197kB)
[img] Text (BAB II.pdf)
201769050014_BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (360kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III.pdf)
201769050014_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (368kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV.pdf)
201769050014_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (610kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V.pdf)
201769050014_BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (189kB) | Request a copy
[img] Text (COVER DEPAN.pdf)
201769050014_COVER DEPAN.pdf

Download (461kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA.pdf)
201769050014_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (437kB)
[img] Text (LAMPIRAN-LAMPIRAN.pdf)
201769050014_LAMPIRAN-LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Permen jelly merupakan jenis permen lunak dengan penambahan hidrokoloid yang berfungsi sebagai gelling agent. Agar-agar dan karagenan termasuk ke dalam polisakarida linier anionik sulfat alami yang diekstraksi dari rumput laut merah dari famili Rhodophyceae. Labu kuning mempunyai kandungan gizi yang lengkap seperti karbohidrat, protein, vitamin-vitamin serta kandungan karoten pada buah labu kuning yang sangat tinggi yaitu sebesar 180,00 SI. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh prosentase agar-agar dan karagenan sebagai hidrokoloid pembentuk gel dalam pembuatan permen jelly ekstrak buah labu kuning terhadap kandungan kimia serta terhadap sifat fisik dan organoleptic permen jelly ekstrak buah labu kuning. Rancangan percobaan yang digunakan kuning adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang tersusun atas 2 faktorial, faktor pertama terdiri dari 2 perlakuan prosentase agar-agar (3% dan 5%) dan faktor kedua terdiri dari 3 perlakuan persentase karagenan (6%, 7%, 8%), sehingga didapatkan 6 kombinasi perlakuan. Setiap masing-masing perlakuan diulang sebanyak 3 kali dan menghasilkan 18 perlakuan. Parameter uji meliputi analisa kimia uji kandungan kadar vitamin C (metode titrasi iodimetri) dan kadar air (metode gravimetric), uji fisik berupa tekstur (tensile strength) dan organoleptik meliputi wa a, aroma, tekstur dan rasa. Analisa data kimia dan fisik dilakukan dengan menggunakan menggunakan aplikasi minitab-20, sehingga dapat diketahui hasil analisa varian (ANOVA) untuk mengetahui notasi setiap perlakuan dengan Tukey method, analisa organoleptik meliputi wa a, aroma, tekstur dan rasa menggunakan metode Hedonic Test dengan metode friedman. Indeks efektivitas untuk mengetahui perlakuan kombinasi. Kombinasi perlakuan terbaik pada permen jelly ekstrak buah labu kuning terhadap kandungan kimia, fisik dan organoleptic terdapat pada kombinasi perlakuan A1K1 (prosentase agar-agar 3% dan karagenan 6%) dengan nilai vitamin C 11,03 (100mg/g), kadar air 19,49%, tekstur dengan nilai 20,42 N dan dengan skor organoleptic 3,53 (suka), WARNA dengan nilai 3,93 (suka), aroma dengan nilai 3,16 (agak suka) dan rasa dengan nilai 3 (agak suka). Kata Kunci: Permen Jelly, Agar-agar, Karagenan, Cucurbita moschata durch., Vitamin C

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 664.1 SAI K
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorDr. Deny Utomo S.Pi., MP, ã…¤UNSPECIFIED
Subjects: Teknologi & Ilmu Terapan > Pertanian dan Teknologi yang Berkaitan
Divisions: Fakultas Pertanian > Ilmu Teknologi Pangan
Date Deposited: 16 Dec 2021 13:10
Last Modified: 10 Apr 2023 01:23
URI: https://repository.yudharta.ac.id/id/eprint/1544

Actions (login required)

View Item View Item