Kapabilitas Kepala Desa Dalam Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (Studi Analisis Kinerja di Desa Gerbo)

Muchamad Andani Kurniawan, 201969080005 (2023) Kapabilitas Kepala Desa Dalam Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (Studi Analisis Kinerja di Desa Gerbo). Sarjana thesis, Universitas Yudharta.

[img] Text (Abstrak.pdf)
201969080005_Abstrak.pdf

Download (38kB)
[img] Text (BAB%20I.pdf)
201969080005_BAB I.pdf

Download (314kB)
[img] Text (BAB%20II.pdf)
201969080005_BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (510kB) | Request a copy
[img] Text (BAB%20III.pdf)
201969080005_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (232kB) | Request a copy
[img] Text (BAB%20IV.pdf)
201969080005_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (696kB) | Request a copy
[img] Text (BAB%20V.pdf)
201969080005_BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (196kB) | Request a copy
[img] Text (Daftar%20Pustaka.pdf)
201969080005_Daftar Pustaka.pdf

Download (376kB)
[img] Text (Halaman%20Depan.pdf)
201969080005_Halaman Depan.pdf

Download (488kB)

Abstract

Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui kapabilitas kepala desa dalam menjalankan pemerintahan di Desa Gerbo Kecamatan Purwodadi. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Fokus penelitian dalam skripsi ini berdasarkan kemampuan kedudukan sebagai Kepala Desa, kemampuan membuat keputusan, kemampuan untuk membina kerjasama dan hubungan yang baik, kemampuan untuk mendelegasikan tugas atau wewenang, dan inisiatif serta faktor penghambat dan pendukung kapabilitas kepala desa dalam menjalankan tugas di Desa Gerbo Kecamatan Purwodadi. Dalam penelitian ini key informan adalah Sekretaris Desa dengan informan lainnya adalah Perangkat desa, Ketua Rukun Tetangga (RT),Tokoh Masyarakat, Ketua BPD, Tokoh Pemuda dan Remaja Desa. Jenis metode yang digunakan adalah deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif yang bertujuan untuk memberikan gambaran atau penjelasan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai Kapabilitas Kepala Desa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, dokumentasi dan observasi. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Kepala Desa Gerbo dinilai sudah mampu dalam mengelola dan memimpin bawahannya secara efektif seperti dalam hal penempatan perangkat desa pada jabatan tertentu, pengorganisasian dan pembagian tugas, dan pengawasan terhadap pekerjaan. Sedangkan untuk Kemampuan Fisik Kepala Desa Gerbo mempunyai stamina yang baik, hal ini dapat dilihat melalui kondisi fisik masing-masing dalam penyelesaian tugas baik dalam pengelolaan administrasi dalam lingkungan kantor maupun tugas lainnya di luar lingkungan kantor. Faktor Pendukung Kapabilitas Kepala Desa Gerbo dalam Penyelenggaraan Pemerintahan Desa dalam penilitian ini dilihat dari Human Skill dan Technical Skill yaitu kapabilitas kepala desa dalam menjalankan tugasnya sudah cukup memuaskan, karena Kepala Desa Gerbo mampu menjalin kerja sama yang baik, lewat mendorong dan menggerakkan masyarakat dan aparat desa untuk bekerja bersama-sama demi mencapai tujuan pembangunan yang baik. Sedangkan factor penghambat kapabilitas kepala desa dari hasil penelitian ini adalah Conceptual Skill, Untuk Kemampuan Konseptualnya Kepala Desa Gerbo dalam hal ini masih belum maksimal dikarenakan masih kurang dalam memperhatikan skala prioritas program yang sedang dijalankan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 352.17 KUR K
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorDr. Khumaidi, S.Pd.I., M.Si, ㅤUNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Sosial > Administrasi Negara, Ilmu Kemiliteran
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial & Politik > Administrasi Publik
Date Deposited: 09 Oct 2023 09:15
Last Modified: 22 May 2024 06:08
URI: https://repository.yudharta.ac.id/id/eprint/4349

Actions (login required)

View Item View Item